BERITA PERISTIWA – Puncak perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-156 Kabupaten Lahat dan Perayaan ke-XXVII Tahun 2025 ditandai dengan penutupan Bazar UMKM oleh Bupati Lahat, Bursah Zarnubi, SE, pada Senin, 19 Mei 2025. Acara berlangsung meriah di Lapangan Ex MTQ Kabupaten Lahat setelah lima hari penyelenggaraan yang melibatkan lebih dari 80 stan.
Stan-stan tersebut berasal dari berbagai unsur, mulai dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD), perwakilan 24 kecamatan, Tim Penggerak PKK, Gabungan Organisasi Wanita (GOW), hingga para pelaku UMKM lokal. Bazar ini menjadi ajang strategis untuk mempromosikan produk unggulan daerah, memperluas pasar, serta meningkatkan kolaborasi lintas sektor dalam pemberdayaan ekonomi masyarakat.
Dalam sambutannya, Bupati Bursah menyampaikan apresiasi atas antusiasme para peserta dan keberhasilan acara yang tidak hanya bersifat seremonial, melainkan juga membawa dampak nyata bagi pertumbuhan UMKM di Lahat.
“Saya melihat sendiri produk-produk UMKM kita sudah memiliki nilai jual. Seperti keripik Mombay yang gurih tanpa micin dan bipang yang manisnya pas karena menggunakan gula asli—semua dikemas secara higienis. Ini produk yang punya masa depan,” ujarnya.
Bupati juga menegaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Lahat berkomitmen untuk mendorong UMKM naik kelas, dari usaha rumahan menjadi pemain utama dalam perekonomian daerah. Ia berencana mendukung dari sisi branding dan pengemasan, termasuk memberikan label khusus seperti “Kopi Kabupaten Lahat” untuk produk kopi lokal.
“Kami ingin produk desa seperti keripik pisang dan kopi bubuk punya standar kemasan yang baik. Ini bagian dari strategi agar produk lokal bisa bersaing di pasar yang lebih luas,” lanjutnya.
Bursah menyebutkan bahwa UMKM adalah tulang punggung ekonomi daerah. Dengan pembinaan dan pendampingan yang tepat, usaha kecil bisa tumbuh menjadi menengah bahkan besar. Ia mengajak seluruh masyarakat untuk terus bekerja keras demi kemajuan daerah.
“Kabupaten Lahat ini hebat. Mari kita lebih semangat lagi. UMKM harus jadi motor utama perekonomian rakyat,” tegasnya.
Penutupan bazar dimeriahkan dengan pengumuman pemenang stan terbaik berdasarkan aspek inovasi, kerapian, dan kualitas produk. Ajang ini diharapkan menjadi penyemangat bagi para pelaku usaha untuk terus meningkatkan kualitas produk dan daya saing.
Bazar UMKM ini tak hanya menjadi wadah promosi, tapi juga bukti nyata komitmen Pemkab Lahat dalam membangun ekonomi kerakyatan dan memberikan ruang lebih luas bagi UMKM untuk bersaing secara nasional.